RacingIndonesia.com – 19 Mei 2024 . IBK Indo Eka Bubut Rafaditya mampu tampil baik sebagai team baru di event Danlanud Wiriadinata Cup Race Drag Bike 201 m yang berlangsung di Tasikmalaya -Jawa Barat . Diperkuat oleh kombinasi pembalap Drag Bike Sedeed dan Pemula asal Jawa Barat , team ini mampu tampil baik dengan pembalapnya di zona podium .
“Di event kalu ini kita diperkuat oleh Riki Butonk sebagai pembalap Sedeed serta ada nama Aang Saputra dan Ikhsan Muhhamad sebagai pembalap pemula . Untuk hasilnya sendiri , Riki Butong berhasil juara 1 , sedangkan Aang Saputra dan Ikhsan Muhhamad berada di posisi 3 dan 5 kelas Sport Tu 155 cc Open . Sedangkan di kelas Sport 2 Tak Tu 155 cc Frame Standar Open Riki Butong juga posisi 1 dan di Pemula kita berhasil podium 3 dan 4 , dengan catatan motornya ngetril atau standing jadi catatan waktunya kurang maksimal “. Jawab Raffa dari IBK Indo Eka Bubut Rafaditya .
Meraih hasil yang cukup baik di event perdana team tersebut , tentu di harapkan menjadi api penyemangat team tersebut untuk menghadapi event-event yang akan datang . Selamat atas prestasinya , semoga team ini bisa tetap solid dan mampu lebih banyak lagi berprestasi , amin .