RacingIndonesia.com – 8 July 2024 . Matic Tu 155 cc menjadi wadah baru bagi para pecinta matic di dunia Drag Bike Nasional . Kelas yang saat ini telah hidup kembali dan banyak di minati , mendapat pandangan tersendiri dari salah satu Racing Organizer asal Jawa Barat yaitu Super Indonesia Drag Bike .
Hal tersebut dapat dilihat dari banyaknya kelas Matic Tu 155 cc yang dibuka di event Super Indonesia Drag Bike Round 1 , yang akan berlangsung di Meikarta,Cikarang-Jawa Barat . “Kelas Matic Tu 155 cc ini sedang ramai-ramainya di Jawa Barat , Maka dari itu kami berniat untuk mewadahi kelas tersebut agar tidak punah dan kehilangan popularitasnya seperti kelas-kelas open lainnya “. Ujar Andreas Wiratma Ketua Panitia Super Indonesia Drag Bike .
Tercatat di event Super Indonesia Drag Bike Round 1 ini ada sebanyak 4 kelas yang terbagi dalam 3 kelas poin yakni Open, Pemula dan Rookies Jabar , dan juga satu kelas Supporting Matic Tu 155 cc . Khusus dikelas katagori supporting Matic Tu 155 cc open sendiri , pihak panitia Super Indonesia Drag Bike menyiapkan Juara Umum Matic Tu 155 cc . “ kita ada juara umum matic Tu 155 cc di kelas Supporting kelas mas , dimana juara di kelas tersebut akan keluar sebagai juara umum sekaligus mendapat uang Juara umum sebesar 1 jt “. Jawab Andreas Wiratma Ketua Panitia Super Indonesia Drag Bike .
Selain mendapat uang hadiah , pihak panitia pun berniat untuk memberi hadiah tambahan lainnya . Mantap, engga heran ya bila event Super Indonesia Drag Bike jadi salah satu kiblatnya para pecinta Drag Bike Jawa Barat , bahkan peserta luar daerah pun turut antusias mengikuti event tersebut .
Nah ,yang mau ikutan atau menanyakan mengenai event Super Indonesia Drag Bike bisa langsung hubungi pihak panitia di nomor 0822-9758-2452/0895-3434-95869 atau bisa pantengin terus sosial media resminya di Instagram (superindonesiadragbike) .